Patroli KRYD Polsek Wanaraja Tingkatkan Kedekatan dengan Masyarakat

    Patroli KRYD Polsek Wanaraja Tingkatkan Kedekatan dengan Masyarakat

    GARUT | Polsek Wanaraja Polres Garut melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukum Polsek Wanaraja. Aiptu Agus Setiawan, Aipda Heri Heriyanto, dan Bripka Yanto Sugianto memulai kegiatan patroli dari pukul 22.00 WIB hingga selesai, dengan rute patroli sepanjang jalan Wanaraja - Sucinaraja, khususnya menyasar tempat berkumpul warga serta lokasi rawan kriminalitas dan balap liar, selasa (05/03/24).

    Selama patroli, anggota Polsek Wanaraja aktif berinteraksi dengan warga masyarakat yang ditemui, menyampaikan himbauan kamtibmas, dan menjalin hubungan silaturahmi yang baik. Tujuan utama dari patroli ini adalah untuk mencegah gangguan kamtibmas seperti kriminalitas, premanisme, dan balap liar, serta meningkatkan keaktifan warga dalam kegiatan siskamling. Saling tukar informasi antara masyarakat dan Polri juga dilakukan untuk memberikan gambaran kondisi sekitar tempat tinggal di wilayah hukum Polsek Wanaraja.

    Kapolsek Wanaraja, AKP Abusono, S.H., M.H., memberikan apresiasi kepada anggota yang telah melaksanakan tugas patroli dengan baik. Upaya ini tidak hanya bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif pasca pelaksanaan pemilu, tetapi juga untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat, diharapkan kerjasama dalam menjaga keamanan dan ketertiban dapat terus ditingkatkan demi kesejahteraan bersama.(prakasa)

    abuson garut polres garut wanaraja
    Firmantono

    Firmantono

    Artikel Sebelumnya

    Anggota Polsek Wanaraja Berikan Himbauan...

    Artikel Berikutnya

    Anggota Polsek Wanaraja Laksanakan Pengaturan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

    Ikuti Kami